Wednesday, July 25, 2012

melihat Tempuran, Magelang dari wilayah paling Atas

Masyarakat Tempuran, Magelang banyak yang belum pernah melihat Tempuran dari titik yang paling Tinggi yaitu Tengah – Tengah pertemuan antara Ds. Kemutuk dan Ds. Bawang, apabila saat siang hari cuaca cerah dapat dilihat pemandangan Perkampungan dan Pabrik – Pabrik di Tempuran yang ada dibawahnya sangat keciiil

Bagi anda yang asli Tempuran / yang ingin melihat Tempuran dari titik paling tinggi monggo silahkan mencobanya, untuk akses jalan menuju kesana relatif mudah dengan menggunakan Sepeda Motor bisa lewat dari Ds. Kemutuk mapun dari Dsn. Pujan, Ds. Bawang, bisa juga menggunakan Roda Empat tapi harus Ekstra Hati – hati karena jalannanya curam turun naik turun naik hehe

Jajaran Polsek Tempuran dalam setiap Patroli maupun sambang ke Desa – Desa biasa melewati Rute tersebut sehingga diharapkan seluruh wilayah Desa yang berada di bawah maupun Wilayah Desa yang ada di Atas bisa terpantau secara menyeluruh,

bagi anda yang sekedar ingin melihat Tempuran dari atas silahkan luangkan waktu sejenak, monggo mencoba ….


Rapat Koordinasi Rutin Perangkat Desa Ringinanom, Tempuran

 
Pada hari Kamis, 19 Juli 2012 siang di Aula Balai Desa Ringinanom, Kec. Tempuran, Kab. Magelang dilaksanakan Kegiatan Rapat Koordiansi Rutin Perangkat Desa Ringinanom, Kec. Tempuran, Kab. Magelang, kegiatan tersebut memang rutin dilaksanakan oleh para perangkat Desa Ringinanom.

Tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk Koordiansi dan membahas Situasi Perkembangan Masing – masing Dusun di Ds. Ringinanom, Kec. Tempuran, Kab. Magelang

adapun Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kepala Desa Ringinanom, Kec. Tempuran Bp. Drs. H. Hamam Iskandar, didampingi Bhabinkamtibmas Desa Ringinanom, Kec. Tempuran Briptu Bintar Wicaksono dan Babinsa Desa Ringinanom, Kec. Tempuran, Serka Suwarno dan diikuti Kepala Dusun se- Desa Ringinanom, Kec. Tempuranbeserta perangkatnya

Kegiatan MOS SMK Purnama Tempuran 2012 / 2013




Masa Orientasi Siswa Didik Baru SMK Purnama Tempuran Tahun 2012 / 2013 diisi dengan berbagai kegiatan salah satunya adalah Kegiatan Pembinaan, Bimbingan dan Himbauan  kepada Siswa – Siswi Baru / Kelas X SMK Purnama Tempuran, Kab. Magelang oleh Kapolsek Tempuran AKP Murjito

Maksud dan tujuan kegiatan pembinaan tersebut tersebut adalah Kegiatan Rutin untuk memberikan Wawasan dan Pengarahan tentang Bahaya Kenakalan Remaja, Bahaya Narkoba dan Tertib berlaluintas di Jalan, Disamping itu juga dilaksanakan Pembinaan PBB (Peraturan Baris Berbaris) oleh Koramil 22 Tempuran, Kab. Magelang

Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan setiap tahun sekali pada saat kegiatan Masa Orientasi Siswa diharapkan dengan kegiatan tersebut Siswa baru dapat terbuka Wawasan serta menanamkan sikap Disiplin, Maturnwn

Khataman Madrasah Diniyah Al - Ashari Punduhsari, Tempurejo



Pada hari Minggu, 15 Juli 2012 malam bertempat di Halaman Madrasah Diniyah Al – Ashari, Dsn. Punduhsari II, Ds. Tempurejo, Kec. Tempuran, Kab. Magelang telah dilaksanakan Kegiatan Pengajian Umum dalam rangka Khataman Madrasah Diniyah Al – Ashari, Dsn. Punduhsari II, Ds. Tempurejo, Kec. Tempurn, Asuhan Ust. Saeful Bahri,

Selaku Mauidzoh Chasanah dalam Pengajian tersebut adalah Gus Yusuf Cludhori, dari Kec. Tegalrejo, Kab. Magelang, Maturnuwun

Kegiatan Pentas Kesenian Tradisional Jatilan “Turonggo Krido Asmoro” di Dsn. Semirejo III, Ds. Tempurejo, Kec. Tempuran, Kab. Magelang


Pada hari Minggu, 15 Juli 2012siang sampai sore hari bertempat di Halaman Dsn. Semirejo III, Ds. Tempurejo, Kec. Tempuran, Kab. Magelang telah dilaksanakan Kegiatan Pentas Kesenian Tradisional Jatilan “Turonggo Krido Asmoro” dari Dsn. Kwangsan, Ds. Prajeksari, Kec. Tempuran, Kab. Magelang

Maksud diselenggarakan kegiatan tersebut adalah dalam rangka W ujud cinta melestarikan kebudayaan kesenian Tradisional Jawa  serta Tasyakuran Ulang Tahun yang Ke- 2 Putra Pertama Bp. Tri Cahyo Agung Prabowo, maturnwn

Musyawarah Desa I PPIP 2012 Program Pembangunan Insftastruktur Perdesaan Ds. Tempurejo, Kec. Tempuran


Pada hari Sabtu, 14 Juli 2012 siang bertempat di Aula Balai Desa Tempurejo, Kec. Tempuran, telah dilaksanakan Kegiatan Musyawarah Desa I PPIP 2012 Program Pembangunan Insftastruktur Perdesaan Ds. Tempurejo, Kec. Tempuran, Kab. Magelang

Tujuan kegiatan tersebut adalah membentuk Panitia PPIP untuk membantu melaksanakan Program Pemerintah Tahun 2012 dalam pembangunan Ds. Tempurejo, Kec. Tempuran, Kab. Magelang
Adapun susunan Panitia yang terpilih adalah sbb :
a.         Ketua                     :         Bp. Untung Sulaeman (Dsn. Semirejo)
b.        Sekretaris               :         Bp. Adi Priyono (Dsn. Banjaran)
c.         Bendahara              :         Ibu Yuni Sulistiyawati (Dsn. Tempursari)
d.        Tenaga Teknis        :         Bp. Muhaimin (Dsn. Punduhsari)
e.         Anggota Teknis     :         Bp. Hendrik P (Dsn. Turus)
                                                Bp. Ahmadi (Dsn.. Bolobatur)

Semoga dengan terbentuknya panitia tersebut dapat membangun Ds. Tempurejo yang lebih maju, maturnuwun